Indahnya alam Indonesia berhias ragam Seni dan Budaya. Selamat Datang di Jawa Barat, mari nikmati Alam, Seni dan Budaya dalam AMAZING WEST JAVA!

4/24/2013

RITUAL KEHAMILAN


Setiap makhluk hidup melakukan reproduksi untuk mempertahan keberadaannya termasuk manusia. Hal ini dilakukan agar setiap mahluk hidup tersebut tetap ada atau dengan kata lain menghindari kepunahan. Bagi manusia peranan keturunan lebih dari sekedar mempertahankan diri dari kepunahan. Keturunan atau anak dalam keluarga merupakan sebuah pelengkap kebahagiaan dalam bahtera rumah tangga. Selain merupakan amanah / titipan dari Tuhan yang harus dididik, dijaga dan dibesarkan anak juga merupakan investasi yang paling berharga bagi orang tuanya. Setiap orang tua tentunya menginginkan anaknya tumbuh menjadi anak yang cerdas, kreatif, berbakti, serta berguna bagi bangsa dan agama.
Oleh karena itulah anak harus dijaga dan dididik sebaik mungkin bahkan dari saat kandungan. Karena masa kehamilan merupakan masa yang rentan bagi calon anak. Pada kehamilan trimester pertama janin masih sangat muda dan lemah. Di trimester pertama beberapa ibu hamil mengalami mual dan muntah-muntah. Selera makan dan kualitas gizi makanan harus dijaga untuk memenuhi kuantitas dan kualitas gizi guna menguatkan sang janin. Di trimester kedua hingga ketiga perut ibu hamil semakin membesar. Pertumbuhan janin pada usia ini sangat tergantung asupan makanan yang dikonsumsi berbeda dengan masa sebelumnya. Ibu hamil harus memperhatikan makanannya yaitu harus betul-betul bergizi dan seimbang agar pertumbuhan janin tidak bermasalah.
Masyarakat Sunda pada masa kehamilan ini memiliki caranya tersendiri untuk melindungi anak dalam kandungan dan ibu yang mengandungnya. Cara–cara tersebut dituangkan kedalam berbagai  ritual yang dilakukan ibu hamil. Seperti yang dijumpai di wilayah Bumi Adat Cikondang Desa Lamajang Kecamatan Pangalengan Kabupaten Bandung. Diwilayah ini berbagai ritual yang dilakukan ibu hamil yakni ritual empat bulanan, tujuh bulanan atau yang dikenal Tingkeban hingga ritual menjelang hari kelahiran yang tentunya berbagai ritual ini memiliki makna tersendiri dengan tujuan menjaga calon bayi yang dikandung sang ibu agar tumbuh dengan baik dan lahir dengan selamat. 

4/03/2013

LAGA DOMBA

     
Photo By : Indra Arya Putra
Domba Garut Kualitas Dunia

     Seni Laga Domba muncul sejak awal abad ke 19 di daerah Limbangan Kabupaten Garut. bermula dari keisengan para penggembala yang melihat sifat - sifat agresif dari domba - domba yang digembalakannya. Disela- sela waktu menyabit rumput, para penggembala mengadukan domba - domba jantan.

      Hal itu ternyata membuat para orang tua maupun pemilik domba tertarik. hingga pada sekitar tahun 1905 mereka membuat agenda khusus untuk menyelenggarakan kegiatan adu domba antar kampung yang semakin lama semakin meluas hingga ke Bandung dan Sumedang.

   Kini laga domba sudah dikenal sebagai kesenian khas Kabupaten Garut dengan menampilkan seni ketangkasan domba yang diakui sebagai ras domba terbaik di dunia yang berpadu dengan bentuk teatrikal, tarian dan seni musik serta utamanya berdasar pada seni pencak silat sebagai seni ketangkasan para Jawara. 






Solihin Ahmed Sinichi dan Photographer Indra Arya Putra Melaporkan